Cara Reset Printer Epson L130 L220 L310 L360 L365 Mudah Dengan Software Resetter - miraclewijaya.com

Cara Reset Printer Epson L130 L220 L310 L360 L365 Mudah Dengan Software Resetter


Printer Epson merupakan salah satu produk printer yang paling handal dari segi kualitas dan hasil cetakannya. Untuk itu banyak sekali perusahaan dan beberapa instasi pemerintah mempercayakan Epson sebagai alat print di perusahaan dan instansi mereka. Namun selain ketangguhan dan kualitas yang bagus tersebut ternyata Epson juga memiliki beberapa kendala yang dihadapi oleh pengguna printer Epson.

Kali ini saya akan berbagi tentang pengalaman saya dalam memperbaiki printer yang trouble karena indicator lampu orange menyala pada printer Epson L360 ( error A printer's ink pad is at the end of its service life. Please contact Epson Support.) . Cara memperbaiki error lampu orange indicator pada Epson L360 adalah kita melakukan reset pada printer Epson L360.

Untuk cara reset printer Epson L360 yang kita perlukan adalah download aplikasi reset printer Epson L360. Untuk aplikasinya silahkan anda download di link paling bawah artikel saya.  Dan silahkan masukkan password extraknya : miraclewijaya.com . pastikan sobat sudah download aplikasi reset printer Epson l360 tadi dan sudah bisa di ektrak. Langsung saja kita akan bahas bagaimana cara untuk melakukan proses reset printer Epson L360 ( error A printer's ink pad is at the end of its service life. Please contact Epson Support.)

Cara Reset Printer Epson L130 L220 L310 L360 L365 Mudah Dengan Software Resetter :


  1. Kita hanya perlu klik resetter yang sudak kita download tadi dengan nama “Epson Adjustment.exe”. Setelah anda klik 2 kali tampilannya akan seperti berikut :
  2. Setelah tampilan muncul silahkan pilih select dan tentukan printer yang sesuai dengan printer sobat, kali ini saya pilih Printer Epson L360 sesuai dengan printer saya.
  3. Selanjutanya silahkan pilih Particular adjustment mode
  4. Selanjutnya bagian Model Name silahkan pilih model printer yang sobat gunakan. Kemudian pada bagian Port silahkan pilih port komputer yang terhubung dengan printer atau sobat juga bisa memilih Auto selection agar software mendeteksi sendiri port yang terhubung dengan printer, jika sudah pilih OK.
  5. Setelah proses selesai akan muncul tampilan baru dan silahkan Kemudian pada bagian Maintenance pilih Waste ink pad counter lalu pilih OK.
  6. Selanjutnya akan muncul tampilan dan disini saya pilih Waste ink pad counter karena terdapat error A printer's ink pad is at the end of its service life. Please contact Epson Support pada printer saya, kemudian silahkan centang bagian Main pad counter kemudian pilih tombol Check apabila muncul dialog pilih OK.
  7. Setelah semua proses tadi selesai Lalu centang kembali Main pad counter kemudian pilih Insitialize dan akan muncul persetujuan untuk memulai instalasi silahkan pilih OK, tunggu sampai proses reset selesai, jika telah selesai akan muncul dialog perintah untuk matikan printer dan silahkan pilih OK, silahkan pilih Finish dan keluar dari software resetter.


Setelah semua proses tadi sudah selesai dilakukan dan supaya printer bisa digunakan kembali silahkan matikan terlebih dahulu printer, kemudian silahkan nyalakan kembali printer sobat. Sangat mudah kan, sobat sudah bisa melakukan printer kembali dan jangan lupa simpan aplikasi resetter printer Epson L360 yang sudah di download tadi ya, supaya suatu saat ketika ada trouble yang sama sobat gak perlu download ulang, karena lumayan dapat menghemat kuota sobat.

Semoga bermanfaat untuk trouble printer Epson L360 error A printer's ink pad is at the end of its service life. Please contact Epson Support. 

Aplikasi Resetter Epson L360 bisa di download disini.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel