Kenali Apa Itu Kanker Mesothelioma Gejala dan Cara Pengobatan Kanker Mesothelioma
Kamis, 26 Juli 2018
Kenali Apa Itu Kanker Mesothelioma Gejala dan Cara Pengobatan Kanker Mesothelioma - Banyak masyarakat belum mengenal apa itu kanker Mesothelioma, oleh karena itu mari kita bahas bersama apa itu kanker Mesothelioma atau dalam bahasa inggris disebut dengan "Mesothelioma Cancer". Sebelum kita masuk lebih dalam tentang Kanker Mesothelioma mari kita bahas terlebih dahulu apa yang di maksud dengan Mesothelioma.
Kanker Mesothelioma merupakan kanker yang menyerang bagian lapisan tipis yang menyelimutin organ dalam tubuh atau yang disebut dengan Mesothelium. Organ apa saja sih yang diselimuti lapisan Mesothelium, berikut beberapa organ tubuh manusia yang diselimuti lapisan Mesothelium : Perut atau "abdomen", paru - paru atau "pleura", jantung atau "pericardial" dan testikel atau "tunica vaginalis". Kanker Mesothelioma ini merupakan salah satu kanker yang tergolong agresif dan banyak penderita kanker Mesothelioma tidak sukses diobati.
Mesothelioma merupakan Kanker yang sangat langka, dan dialami kurang dari 15 ribu penderita per tahun di indonesia. Biasanya Kanker Mesothelioma seing menyerang paru - paru dan dinding dada manusia. Oleh sebab itu yang perlu kita perhatikan adalah pencegahan sejak sekarang atau jauh jauh hari sebelum kita sendiri mengalaminya. Maka beberapa hal yang perlu sobat pahami tentang gejala dan apa penyebab dari munculnya kanker Mesothelioma pada manusia.
Penyebab Kanker Mesothelioma :
Meskipun penyebab pasti dari kanker Mesothelioma belum dipastikan dan diketahui dengan data yang akurat dari berbagai sumber dan ahli kesehatan, kanker itu sendiri biasanya muncul atau timbul disebabkan oleh gaya hidup seseorang, faktor makanan yang dikonsumsinya, kemudian kondisi keturunan, dan faktor lingkungan.
Untuk faktor resiko utama dari kanker Mesothelioma adalah asbestos, apa itu asbestos? asbestos adalah cairan yang biasanya digunakan untuk bahan rem, mineral untuk membuat lantai dan mineral untuk membuat atap. sehingga jika debu dari bahan2 tersebut kita hirup dan masuk ke paru - paru akan sangat berbahaya dan bisa jadi memicu adanya kanker Mesothelioma.
Kanker Mesothelioma sendiri biasanya sering didiagnosis pada laki laki dari pada seorang perempuan, serta biasanya yang menderita seseorang di kisaran umur 65 tahun,
Berikut pemicu atau penyebab munculnya Mesothelioma, yaitu :
- Pernah terpapar asbestos sebelumnya seperti penjelasan saya di atas tadi, baik itu secara sengaja atau tidak sengaja.
- Bisa disebabkan oleh faktor keturunan dari keluarga yang pernah menderita kanker Mesothelioma.
- Tinggal di lingkungan yang terdapat kandungan asbestos baik itu tanah ataupun di udaranya.
- Karena pekerjaan yang berhubungan dengan asbestos atau bersentuhan langsung dengan mineral atau cairan asbestos
Gejala Kanker Mesothelioma :
Hingga saat ini belum dipastikan dan masih dalam penelitian kenapa Kanker Mesothelioma bisa muncul. sedangkan untuk gejala - gejala yang diderita seseorang yang terkena kanker Mesothelioma Secara umum yang terjadi pada penderita Kanker Mesothelioma adalah :
- Batuk hingga nyeri pada bagian dada
- Muncul benjolan aneh pada bawah kulit dada
- Dan sesak nafas atau nafas terasa pendek
- Mengalami penurunan berat badan tanpa sebab
- Sering Mengalami demam ketika malam hari
- Terasa sakit pada dada hingga ke tulang rusuk
- Ujung jari mengalami bengkak
- Mengalami kram pada perut
- Diare
- Terjadi pembengkakan di area perut
- Terdapat benjolan tidak wajar dibagian perut
Dikarenakan penyakit Mesothelioma belum bisa dipastikan dan sangat berhubungan dengan kondisi lainnya, maka untuk lebih amannya silahkan dilakukan konsultasi dan temui dokter untuk mengetahui paparan paparan asbestos yang pernah sobat alami, sehingga Mesothelioma bisa diatasi sebelum terlambat.
Cara Pengobatan Mesothelioma :
Untuk pengobatan Mesothelioma yang disarankan oleh pakar kesehatan atau doketer biasanya tergantung dari kesehatan penderita, kondisi penyakit yang dialami, dan juga tingkat kanker yang diderita.Sementara saran dari para pakar kesehatan dan dokter yang berhubungan dengan Mesothelioma karena memang merupakan penyakit langka dan belum ditemukan secara pasti cara pengobatannya, maka ada beberapa pilihan pengobatan untuk penyakit kanker yang berhubungan dengan Mesothelioma Pleura atau paru paru dan Mesothelioma abdomen atau perut.
Beda dengan penyakit Mesothelioma jantung atau pericardial dan testikel atau tunica vaginalis yang memang belum ada cara untuk mengobatinya, karena memang penyakit ini dikategorikan sangat langka. Namun demikian kanker yang masih pada level awal masih dapat dilakukan dengan cara pengangkatan dengan cara pembedahan atau mungkin penderita dapat melakukan pengobatan lain baik itu herbal atau lainnya untuk mengurangi gejala gejala yang dialaminya.
Berikut Pengobatan yang umum dilakukan oleh penderita Mesothelioma :
- Kemoterapi
- Radioterapi
- Pembedahan
- Pengobatan alternatif
- Multimodality Therapy
- Percobaan Klinis
- Pencegahan Mesothelioma
Bagi sobat yang memang belum terpapar asbestos maka hindarilah dari sekarang paparan paparan yang berkaitan dengan Asbestos, karena akan sangat vatal nantinya jika kita tidak mengatasi dari sekarang, mudah mudahan penyakit kanker Mesothelioma tidak semakin berkembang lagi di Indonesia, dan jika memang ada yang mengalami beberapa gejala atau bahkan sudah menderita kanker Mesothelioma, mudah mudahan segera diberikan kesembuhan dan para ahli kesehatan serta dokter segera menemukan pongobatan yang pasti dan bisa untuk menyelamatkan banyak penderita kanker Mesothelioma.
Informasi ini saya rangkum dari berbagai sumber kesehatan, jika mengalami gejala gejala yang berhubungan dengan yang tadi saya jelaskan segeralah konsultasikan dengan dokter sehingga bisa segera ditangani oleh ahlinya. terima kasih sudah bersedia singgah dan membaca artikel ini, jangan lupa berikan komentarnya.